Rabu, 11 Maret 2015

Tutunggulan

kesenian khas Jawa Barat, tutunggulanMungkin kamu belum pernah pernah mendengar mengenai seni Buhun Tutulungan yang lebih dikenal dengan nama tutunggulan ini. Salah satu kesenian khas Jawa Barat ini berasal dari masyarakat Desa Wanayasa, Kecamatan Wanayasa, yang berada di Kabupaten Purwakarta.
Aktifitas penduduk utamanya yang dikerjakan oleh para ibu di sana yakni menumbuk padi dengan lisung atau alat penumbuk padi. Dari kegiatan yang merupakan kebiasaan tersebut maka menjadi awal dari lahirnya kesenian khas Jawa Barat ini dengan nama Tutunggulan.
Kata Tutulungan berasal dari kata nutu dengan arti menumbuk, namun biasanya berupa gabah untuk diolah menjadi beras, atau menjadi tepung. Menariknya dahulu seni khas ini diselenggarakan untuk menarik perhatian warga supaya dapat menghadiri acara musyawarah di balai desa. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, kesenian ini menjadi suatu acara khas untuk menyambut tamu, atau pada upacara tertentu.
Oleh Kementrian Budaya dan Pariwisata, seni ini kemudian dimasukkan dalam suatu acara adat yang dilestarikan dan dikembangkan. Upaya yang sudah dilakukan seperti meningkatkan pelatihan khususnya dalam lingkungan Desa Wanayasa, dan mengikuti lomba kesenian tiap tahunnya.
Hal ini semakin meningkatkan rasa tertarik warga hingga wisatawan dalam dan luar negeri. Semua kalangan juga diikut sertakan dalam acara kesenian ini, seperti anak-anak hingga yang telah berusia lanjut. Menjadikan animo masyarakat semakin banyak dan menarik perhatian para traveller yang ingin ikut serta.
Pelaksanaan Tutunggulan ini tidak hanya di Wanayasa, namun juga dilaksanakan di Desa Sekarwangi, Bahkan acara kesenian khas Jawa Barat ini juga merupakan salah satu pengisi acara kebudayaan mereka sendiri, yaitu Gebyar Sekarwangi. Sangat menarik jika tiap daerah mempunyai acara kesenian rutin yang menampilkan kesenian khas mereka.
sumber : http://travelblog.ticktab.com/2014/08/15/tutunggulan-acara-kesenian-menumpuk-padi-khas-jawa-barat/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar